Google Classroom
GeoGebraGeoGebra Classroom

4. Menentukan Rumus Luas Trapesium

Apa itu Trapesium

Trapesium adalah bangun datar dua dimensi yang dibentuk oleh empat buah rusuk yang dua di antaranya saling sejajar namun tidak sama panjang. Trapesium termasuk jenis bangun datar segi empat yang mempunyai ciri khusus. Trapesium ada beberapa jenis: 1. Trapesium Siku-siku 2. Trapesium sembarang 3. Trapesium sama kaki

1. Trapesium siku siku

Trapesium ini memiliki dua buah sudut membentuk sudut siku-siku 90°. Kedua sisi yang sejajar (bawah dan atas trapesium) tegak lurus dengan salah satu kaki trapesium tersebut, yang bisa juga disebut sebagai tinggi  Untuk menentukan rumus luas trapesium ikuti prosedur sebagai berikut: 1. Diberikan gambar trapesium sesuai jenisnya, ada trapesium siku-siku, trapesium sama kaki, maupun trapesium sembarang. 2. Klik tombol animasikan , lalu amati perubahan apa yang terjadi. 3. Dari gambar perubahan, coba simpulkan hasil pengamatan kalian. 4. Untuk kembali ke bentuk semula bisa menekan tombol kembali.

Apa yang kita dapat ?

Kita punya: a = a' = sisi trapesium 1 c = c' = sisi trapesium 2 a // c dan a' // c' d = d' = tinggi Sehingga, kita peroleh: 2 x Luas trapesium = Luas persegi panjang = p x l = (c + a') x d Luas trapesium = ((c + a') x d) : 2 = ((c + a) x d) : 2 = Jumlah sisi sejajar x tinggi : 2

2. Trapesium Sembarang

Trapesium sebarang adalah trapesium yang keempat sisinya tidak sama panjang. Untuk menentukan rumus luas trapesium ikuti prosedur sebagai berikut: 1. Diberikan gambar trapesium sesuai jenisnya, ada trapesium siku-siku, trapesium sama kaki, maupun trapesium sembarang. 2. Klik tombol animasikan , lalu amati perubahan apa yang terjadi. 3. Dari gambar perubahan, coba simpulkan hasil pengamatan kalian. 4. Untuk kembali ke bentuk semula bisa menekan tombol kembali.

Apa yang kita dapat ?

Dari yang awalnya berbentuk trapesium, setelah dianimasikan bisa menjadi bangun apa? Iya, PERSEGI PANJANG. INGAT KEMBALI Yaaaaaa!!! Sehingga, Luas Trapesium = Luas Persegi Panjang = panjang x lebar = (b+a) x 1/2 t = (a+b) x t : 2 Dengan demikian, luas trapesium sembarang adalah jumlah sisi sejajar x t : 2

3. Trapesium Sama Kaki

Trapesium sama kaki, adalah trapesium yang mempunyai sepasang sisi yang sama panjang. Untuk menentukan rumus luas trapesium ikuti prosedur sebagai berikut: 1. Diberikan gambar trapesium sesuai jenisnya, ada trapesium siku-siku, trapesium sama kaki, maupun trapesium sembarang. 2. Klik tombol animasikan, lalu amati perubahan apa yang terjadi. 3. Dari gambar perubahan, coba simpulkan hasil pengamatan kalian. 4. Untuk kembali ke bentuk semula bisa menekan tombol kembali.

Apa yang kita dapat ?

Kita punya bangun apa? Iya, TRAPESIUM SAMA KAKI ABCD. Setelah kita tekan tombol animasi, bangun berubah bentuk menjadi apa? PERSEGI PANJANG. Sehingga, kita peroleh bahwa: Luas Trapesium = Luas Persegi Panjang = panjang x lebar = (b+a) x 1/2 t = (a+b) x t : 2 Dengan demikian, kita bisa menyimpulkan bahwa luas trapesium sama kaki adalah jumlah sisi sejajar x tinggi : 2